Jelang Dortmund vs Barcelona, Blaugrana Trauma Laga Tandang
Jakarta, CNN Indonesia -- Barcelona dihantui rapor tandang negatif jelang bersua Borussia Dortmund pada matchday pertama Grup F Liga Champions di Signal Iduna Park, Selas a(17/9).Dikutip dari situs resmi Liga Champions, Barcelona hanya empat kali menang dari 13 laga tandang terakhir di kompetisi Eropa. Lima laga berakhir dengan hasil imbang dan sisanya berujung kekalahan.
Bahkan di Liga Champions musim lalu, Barcelona mengalami salah satu kekalahan terburuk di kandang lawan. Lionel Messi dkk dipermalukan Liverpool 0-4 pada leg kedua semifinal Liga Champions yang membuat mereka angkat koper.Tim Catalunya gagal lolos ke final karena kalah produktivitas gol tandang. Di leg pertama semifinal, skuat asuhan Ernesto Valverde hanya menang dengan skor 3-0.
![]() |
Masalah lain yang dihadapi Barcelona di matchday pertama adalah rapor saat bermain di kandang lawan. Dari tujuh laga tandang terakhir kontra wakil Jerman, Barcelona hanya dua kali menang.
[Gambas:Video CNN]
Kemenangan terakhir diraih saat mengalahkan Borussia Monchengladbach 2-1 di fase grup Liga Champions musim 2016/2017. Gol penentu kemenangan tim tamu dijaringkan Gerard Pique.
Di laga nanti, Barcelona sudah kembali diperkuat kapten tim Lionel Messi yang sudah pulih dari cedera betis. Namun, La Pulga agaknya belum siap untuk bermain selama 90 menit. (jal/nva)
Halaman Selanjutnya >>>>
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Jelang Dortmund vs Barcelona, Blaugrana Trauma Laga Tandang"
Post a Comment