
CIREBON – Dini hari nanti, Sabtu 11 Januari 2020, masyarakat Indonesia dapat menyaksikan fenomena alam gerhana bulan penumbra. Peristiwa tertutupnya cahaya matahari oleh bumi ini, sekaligus mengawali rangkaian gerhana bulan di tahun ini.
Namun, gerhana bulan penumbra lebih sulit diamati dengan kasat mata. Penyebabnya, gerhana terjadi di bagian penumbra yang bayangannya lebih terang. Masyarakat yang memiliki kamera dengan lensa tele, bisa menyaksikan dan mengabadikan fenomena ini.
Adapun gerhana bulan yang akan datang berasosiasi dengan gerhana bulan ini adalah Gerhana Bulan Penumbra 21 Januari 2038. Gerhana bulan adalah peristiwa terhalanginya cahaya matahari oleh Bumi, sehingga tidak semuanya sampai ke Bulan.
Sementara gerhana bulan penumbra adalah peristiwa ketika bulan masuk ke wilayah penumbra Bumi. Penumbra merupakan bayangan kabur ketika terjadi gerhana. Fenomena gerhana bulan penumbra yang akan terjadi dini hari nanti, dipaparkan BMKG, gerhana mulai pukul 00.57 WIB.
Kemudian puncak gerhana terjadi pada pukul 2.10 WIB, dan akan berakhir di pukul 4.14 WIB. Dari paparan tersebut dapat diketahui bahwa fase gerhana mulai hingga gerhana berakhir adalah 4 jam 08,7 menit. (yud)
https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMiVGh0dHBzOi8vcmFkYXJjaXJlYm9uLmNvbS9nZXJoYW5hLWJ1bGFuLXBlbnVtYnJhLWJpc2EtZGlzYWtzaWthbi1kaW5pLWhhcmktbmFudGkuaHRtbNIBAA?oc=5
2020-01-10 14:36:00Z
52781983271121
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Gerhana Bulan Penumbra Bisa Disaksikan Dini Hari Nanti - Radar Cirebon"
Post a Comment