Klasemen MotoGP 2019: Marquez Semakin Unggul di Puncak
Jakarta, CNN Indonesia -- Marc Marquez semakin meneguhkan dominasinya di klasemen pebalap MotoGP 2019 usai jadi pemenang di MotoGP Aragon 2019, Minggu (22/9).Marquez tampil nyaris sempurna di MotoGP Aragon 2019. Memulai balapan dari posisi paling depan, The Baby Alien berhasil mempertahankan posisi tersebut sejak lap pertama hingga menyentuh garis finis.
Marquez finis terdepan dengan catatan waktu 41 menit 57,221 detik. Pebalap asal Spanyol unggul hingga 4,836 detik atas Andrea Dovizioso yang finis di posisi kedua.Sedangkan tempat ketiga secara mengejutkan ditempati pebalap Pramac Ducati, Jack Miller.
[Gambas:Video CNN]
Keberhasilan jadi juara di MotoGP Aragon membuat Marquez berhak atas 25 poin dan kini mengoleksi 300 poin. Ia unggul 98 poin dari Dovizioso yang finis di posisi kedua dan mendapatkan 20 poin.
Dovizioso sendiri melakoni balapan yang mengesankan di MotoGP Aragon 2019. Pebalap asal Italia itu memulai lomba dari posisi ke-10 tetapi bisa finis tepat di belakang Marquez.
Klasemen Pebalap MotoGP 2019
Pebalap Poin
1. Marc Marquez 300
2. Andrea Dovizioso 202
3. Alex Rins 156
4. Danilo Petrucci 155
5. Maverick Vinales 147
6. Valentino Rossi 137
7. Fabio Quartararo 123
8. Jack Miller 117
9. Cal Crutchlow 98
10. Franco Morbidelli 80 (jal/har)
Halaman Selanjutnya >>>>
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Klasemen MotoGP 2019: Marquez Semakin Unggul di Puncak"
Post a Comment